25 Contoh Pertanyaan Interview Bahasa Inggris dan Cara Menjawabnya

Zihan Berliana R
8 Min Read
Published:
November 16, 2022
Updated:
July 1, 2024

Interview menjadi salah satu tahap rekrutmen yang sangat menegangkan bagi para pelamar, apalagi kalau ternyata menggunakan Bahasa Inggris. 

Beberapa perusahaan dan posisi memang menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa yang digunakan saat bekerja, terutama untuk memahami istilah-istilah yang ada. Misalnya saja, untuk pekerjaan di bidang digital marketing, ada istilah seperti Return of Investment (ROI), Call to Action (CTA), Click Through Rate (CTR), dan lain sebagainya.

Nah, kalau kamu mau lancar pada saat wawancara kerja, berikut beberapa contoh job interview Bahasa Inggris secara singkat dan cara menjawabnya. Simak hingga akhir, ya!

Pertanyaan Dasar

Sama seperti interview pada umumnya, pada saat melakukan interview Bahasa Inggris pun kamu akan diminta untuk mengenalkan diri di awal percakapan. Berikut beberapa pertanyaan dan cara menjawabnya:

1. Tell me about yourself

Ini adalah pertanyaan utama yang akan diajukan. Recruiter ingin mengetahui latar belakangmu secara singkat dan padat. Kamu bisa sebutkan nama, usia, dan pengalaman atau skill yang relevan dengan posisi yang dilamar.

Untuk menjawab pertanyaan “tell me about yourself” atau “please introduce yourself briefly”, kamu bisa menjawabnya dengan:

My name is Faiz, I'm 24 years old. I have two years of working experience in the digital marketing field, especially in SEO and social media.

Not only that, but I also love to share about self-education, clear thinking, and other personal development topics on my social media.”

2. Tell me about your work experience

Setelah mengenalkan diri, recruiter tentunya ingin mengetahui lebih dalam tentang pengalaman kerja dan pencapaian yang kamu miliki selama bekerja. Untuk menjawab pertanyaan ini, kamu bisa menjawabnya dengan:

“I've always been interested in content writing. I believe in writing as a medium for me to share anything, especially in the self-development areas. Therefore, I'm working to sharpen my skills in SEO, content writing, and social media.

I previously handled a start-up social media, I managed to gain 2,000 followers in just one week. I also managed to increase the company's website's impressions up to 150%.”

3. Tell me about your education

Recruiter ingin mengetahui riwayat pendidikan yang selaras dengan posisi yang kamu lamar. Kamu cukup menyebutkan pendidikan terakhir. Jika ada pendidikan non-formal atau sertifikasi yang berkaitan dengan posisi yang kamu lamar, kamu juga bisa menambahkannya, loh! Contoh jawaban untuk pertanyaan ini, yaitu:

“I'm an Engineering Management graduate from Bandung Institute of Technology, but my interest in the digital marketing field also brought me to take a digital marketing boot camp.”

4. What are your strengths and weaknesses?

Pada pertanyaan ini, recruiter ingin mengetahui kelemahan dan kelebihan yang kamu miliki. Tujuannya adalah untuk mengetahui, apakah kamu sudah mengenal diri sendiri dengan baik atau tidak. Selain itu, recruiter juga ingin mengetahui apakah kamu memiliki kualitas atau kelebihan yang dicari oleh mereka. Kamu bisa menjawabnya dengan:

“I can be a leader because I always take initiative. I led a group of 15 people that I managed directly. As a result, the project ran well and completed on time.

As for my weakness, I'm aware that I always need to fully focus on things that I do, but at the same time, sometimes I get too tired early. To overcome this, I came up with a to-do list and tried to manage my time wisely.”

5. Where do you see yourself in five years?

Pada pertanyaan ini, recruiter ingin mengetahui apakah kamu memiliki tujuan jangka panjang dan apakah tujuan tersebut selaras dengan visi perusahaan. Jawaban kamu menunjukkan apakah kamu termotivasi dan memiliki rencana untuk berkembang dalam karir.

Selain itu, hal ini juga bertujuan untuk mengetahui apakah pelamar memiliki potensi untuk berkembang dan mengambil tanggung jawab yang lebih besar di masa depan. Pertanyaan ini dapat kamu jawab sebagai berikut:

“In five years, I see myself as a [Desired Job Title] with significant experience in [Relevant Field]. I aim to further develop my expertise in [Relevant Skills] and become a key contributor to the [Team Name]. I am confident that my experience and knowledge at [Previous Company] will help me achieve these goals at [Company Name]. I have also been keeping up with the latest industry trends and am committed to continuous learning and skill development.“

Baca Juga: 10 Cara Cepat Mendapat Pekerjaan untuk Jobseeker

6. How do you handle stress and pressure?

Selanjutnya, recruiter ingin mengetahui bagaimana kamu akan berperilaku dalam situasi kerja yang sulit. Setiap pekerjaan pasti memiliki tingkat stresnya masing-masing, dan pewawancara ingin memastikan kamu memiliki kemampuan untuk mengatasinya dengan baik dan tetap profesional. Kamu bisa menjawabnya dengan:

"I believe that stress is an inevitable part of the working world. In my previous experience at [previous company name], I was faced with a situation where [describe stressful situation]. I overcame it by [describe how you coped]. From that experience, I learned that [describe what you learned]. I am confident in my ability to stay calm, focused, and get the job done under pressure. I am also a flexible person who can adapt to different situations. I am very excited about the opportunities offered at this company and I am confident that I can make a positive contribution."

7. What is your greatest accomplishment?

Pencapaian menunjukkan apa yang telah kamu capai di masa lalu, yang dapat menjadi indikator potensi kamu di masa depan. Recruiter ingin melihat apakah kamu memiliki tekad untuk menyelesaikan tugas yang menantang dan mencapai tujuan.Berikut jawaban yang bisa kamu berikan:

“My greatest accomplishment is (mention your achievement). At that time, I was working as a (mention your previous job title) at (mention your previous company name). (Explain the situation). My task was to (mention your task). I (mention the action you took). As a result, (mention the outcome you achieved). This accomplishment demonstrates my (mention the skills you showed) and (mention the qualities you showed). I am confident that these skills and qualities will help me be successful in the (mention the job title you are applying for) position at your company.”

8. Describe a difficult work situation and how you overcame it.

Recruiter ingin melihat bagaimana kamu menghadapi situasi yang menantang dan menemukan solusi yang efektif. Kamu harus menceritakan secara jelas, ringkas, dan mudah dipahami. Selain itu, recruiter juga ingin melihat apakah kamu dapat mengomunikasikan situasi dan tindakan dengan baik. Berikut jawabannya:

“In a previous job, I led my short-staffed team to complete a crucial project under tight deadlines. Recognizing the project's importance, I addressed team challenges, created a detailed plan, assigned tasks, and provided ongoing support.

Our collective efforts resulted in timely completion with high quality. This experience underscored the value of clear communication, teamwork, and effective time management.”

Baca Juga: 10+ Tips Lolos Wawancara Kerja Offline hingga Online

pelatihan agar ancar interview bahasa inggris

Pertanyaan Seputar Posisi yang Dilamar

Setelah recruiter telah memahami siapa dirimu, maka pertanyaan selanjutnya akan lebih menjurus kepada posisi yang kamu lamar. Beberapa pertanyaan yang umumnya diajukan, yaitu.

9. What do you know about this company?

Pada pertanyaan ini, recruiter ingin tahu apakah kamu sudah mencari tahu tentang perusahaan yang kamu lamar atau tidak. Kesiapan dan niat kamu akan dinilai oleh mereka. Untuk menjawabnya, kamu bisa menggunakan kalimat:

“Your company, Belajarlagi, is a fast-growing edu-tech startup that focuses on live and cohort-based boot camp. This company teaches digital marketing skills with the right blend of theory and project-based learning. Belajarlagi also provides B2B services & corporate training/bootcamp”

10. What relevant experience do you have for this role?

Pertanyaan ini umum muncul dalam interview kerja untuk mengetahui kesesuaian kandidat dengan posisi yang dilamar. Recruiter ingin memahami bagaimana pengalaman dan keahlian kamu di masa lampau dapat berkontribusi pada kesuksesan di peran baru. Berikut menjawabnya:

“I have 5 years of experience as a digital marketing specialist. In my previous role, I was responsible for developing and executing online marketing campaigns for a wide range of products and services. I have successfully increased website traffic by 20% and boosted sales conversions by 15%. I also have experience in SEO, SEM, and social media. I am confident that my skills and experience will enable me to make a significant contribution to your team.”

11. What software/tools do you use regularly?

Jawaban kamu akan menunjukkan keahlian dan pengalaman dalam menggunakan berbagai software dan tools yang relevan dengan pekerjaan. Hal ini membantu recruiter menilai kesesuaian kamu dengan peran tersebut. Berikut jawabannya sebagai contoh:

“I use Python for programming and data analysis. I also use Git for version control of my code and Jupyter Notebook for creating data reports and visualizations. These tools help me complete tasks more efficiently and accurately.”

12. How do you prioritize your tasks?

Pertanyaan ini sering muncul dalam interview kerja karena recruiter ingin mengetahui bagaimana kamu mengatur dan menyelesaikan pekerjaan secara efektif. Kemampuan untuk memprioritaskan tugas merupakan keterampilan penting bagi karyawan di berbagai tingkatan. Berikut jawaban yang bisa kamu gunakan:

“In My Previous Role as a [Your Previous Job Title], I had to prioritize various tasks, such as:

  • [List some examples of tasks]

I used several methods to prioritize my tasks, including:

  • Assessing the urgency and importance of tasks: I first considered which tasks were the most urgent and which were the most important for the department's or company's goals.
  • Estimating the time required: I then estimated how long each task would take to complete.
  • Considering available resources: I also considered the resources available to me, such as time, staff, and budget.
  • Communicating with colleagues: I often consulted with my colleagues to get their input on how to prioritize tasks.

By using these methods, I was able to effectively complete my tasks on time and within budget. I was also able to adapt to changes and adjust my priorities as needed.”

Baca Juga: 3 Tahap Screening Kerja, Kamu Sudah Sampai Mana?

Pertanyaan Seputar Kerjasama Tim

13. Do you prefer working in a team or independently?

Bekerja dalam tim merupakan salah satu kemampuan penting yang dicari oleh banyak perusahaan. Recruiter ingin mengetahui apakah kamu dapat bekerja sama dengan baik dengan orang lain, berkomunikasi secara efektif, dan berkontribusi pada pencapaian tujuan tim. Berikut jawaban yang bisa kamu berikan:

“I prefer working in a team because I believe that through collaboration, we can achieve better results than working alone. I enjoy exchanging ideas with others and learning from their experiences. However, I am also able to work independently well and I am responsible for my tasks.”

14. How do you handle conflicts within a team?

Konflik adalah hal yang wajar terjadi dalam tim, di mana terdapat berbagai individu dengan latar belakang, kepribadian, dan gaya kerja yang berbeda. Kemampuan untuk menangani konflik secara efektif menunjukkan kematangan dan keterampilan interpersonal yang baik, yang sangat dibutuhkan di tempat kerja. Berikut jawaban yang bisa kamu berikan:

“I once had a conflict with my coworker regarding task allocation in a project. At that time, I remained calm and tried to understand their point of view. We then had an open discussion and looked for a solution that was fair to all parties. As a result, we were able to complete the project on time and with good quality. This experience taught me the importance of effective communication and teamwork in solving problems."

Baca Juga: 20+ Bocoran Pertanyaan Interview Digital Marketing Terbaru

Pertanyaan Seputar Skill Teknikal

15. What is your experience with [specific software/technology]?

Pertanyaan ini membantu mereka mengukur seberapa dalam pengetahuan dan kemampuan kamu dalam menggunakan software atau teknologi tertentu. Kamu bisa menjawab seperti berikut ini:

"I have 3 years of experience using [software name] in my previous job as a [your job title]. I used it for [list tasks/goals]. One example is [mention a specific example of how you used the software to complete a task or achieve a goal]. As a result, [mention the results you achieved]. I also took [training name] to learn more about [software name]."

16. How do you approach learning new technology?

Recruiter ingin mengetahui bagaimana kamu mengikuti perkembangan teknologi yang pesat dan mempelajari keterampilan baru. Hal ini menunjukkan kemampuan beradaptasi dan semangat belajar kamu dengan berbagai hal baru. Berikut jawaban yang bisa kamu berikan:

“I am always enthusiastic about learning new technologies to enhance my skills and keep up with industry trends. In my previous job, I learned the Python programming language by taking online courses and practicing by working on personal projects. I also follow blogs and online forums to get the latest tips and tricks. For me, learning new technologies is an ongoing process that requires effort and dedication. I am confident that with the right learning strategy and strong determination, I can master any technology needed to do my job well.”

17. What is your process for troubleshooting technical issues?

Pertanyaan ini umum ditanyakan dalam interview kerja untuk berbagai posisi, terutama yang berhubungan dengan teknologi atau pemecahan masalah. Recruiter ingin melihat bagaimana kamu berpikir logis dan sistematis untuk memecahkan masalah. Berikut jawabannya:

“My problem-solving process begins with clearly understanding the issue at hand. I will gather as much information as possible from the user, such as the symptoms they are experiencing, the steps they took before the problem occurred, and their system configuration.

Next, I will analyze this information to identify the root cause of the problem. This may involve online research, consulting with experts, or testing the system. Once I understand the root cause, I will generate potential solutions and evaluate their effectiveness.

Before implementing a solution, I will always communicate my plan to the user and obtain their approval. After the solution is implemented, I will carefully monitor the results to ensure that the problem has been resolved.”

Baca Juga: Tips Lolos Probation Kerja Agar Lancar

Pertanyaan Spesifik Tentang Perusahaan

18. What do you know about our company?

Selanjutnya, dalam specific question biasanya recruiter ingin mengetahui seberapa besar minat dan kesiapan kamu untuk bergabung dengan perusahaan mereka. Jawaban yang baik menunjukkan bahwa kamu telah melakukan riset dan memahami nilai-nilai, visi, misi, serta produk atau layanan yang ditawarkan perusahaan. Berikut contohnya:

“I have conducted research on [company name] and am very impressed with [mention some of the things you learned during your research]. I am particularly interested in [mention product or service] because [mention your reason for being interested]. I am confident that my skills and experience in [mention your skills and experience] can help [mention how you can contribute]. I would like to know more about [ask a question]."

19. Why do you want to work for us?

 Jawaban kamu akan menunjukkan seberapa besar kamu mengenal perusahaan, nilai-nilainya, dan visinya. Recruiter ingin tahu apakah kamu benar-benar ingin bekerja di sana atau hanya melamar karena alasan lain. Berikut contoh jawabannya:

“I am eager to work at [Company Name] because I am inspired by its mission to [State Company Mission]. I greatly admire [Mention Company Product or Service] and am confident that I can make a significant contribution by utilizing my [Mention Your Skills]. I have been working in the [Mention Your Field] industry for [State Your Work Experience] and have a proven track record of [Mention Your Achievements]. I am confident that I can thrive in [Company Name]'s collaborative and results-oriented team culture.”

20. How do you think you can contribute to our company?

Recruiter ingin mengetahui bagaimana keterampilan dan pengalaman unik kamu untuk dapat bermanfaat bagi perusahaan. Sebutkan pencapaian spesifik dan berikan contoh bagaimana kamu menggunakan keahlian untuk menyelesaikan masalah atau meningkatkan hasil di pekerjaan sebelumnya. Berikut contohnya:

"I am confident that I can make a significant contribution to your company with my expertise in [your expertise] and my experience in the [industry or relevant field]. In my previous role at [previous company], I [mention specific achievement relevant to the role]. I am confident that I can use my skills and experience to help [mention company goal] and [mention how you can help achieve it].

Baca Juga: Tips Menjawab Interview yang Tepat dan Disegani

Pertanyaan Penutup

21. When can you start?

Dalam pertanyaan ini, recruiter ingin mengetahui seberapa antusias kamu terhadap posisi yang ditawarkan dan seberapa cepat kamu bisa berkontribusi pada perusahaan. Jawaban yang menunjukkan fleksibilitas dan kesiapan untuk segera bekerja akan dinilai positif. Berikut contoh jawabannya:

“I am currently employed at another company with a 2-week notice period. I can start working here on September 1st. I have completed all of my critical tasks at my current job and am ready to focus on this new position.”

22. Why did you leave your last job?

Pertanyaan "Why did you leave your last job?" adalah pertanyaan umum yang diajukan interviewer dalam interview kerja. Tujuannya adalah untuk memahami motivasi kamu di balik keputusan untuk pindah kerja, dan untuk menilai kecocokan dalam posisi tersebut. Berikut contoh jawabannya:

“I decided to leave my previous job at PT. XYZ because I wanted to seek new challenges and develop my career in the field of [mention a relevant field to the position you are applying for]. I have been working at PT. XYZ for [mention the length of time you worked] and I have learned a lot there. I am very grateful for my experience there, but I feel ready to take the next step in my career. I am confident that my experience and skills will be valuable to the team at [mention the company name] and I am very excited to contribute to [mention the company's goals].”

23. Why should we hire you?

Kamu bisa menjawab pertanyaan ini dengan menyebutkan semua kelebihan diri kamu yang cocok dengan posisi yang kamu lamar. Kamu bisa menjawabnya dengan:

“My experience is aligned with the requirements you asked for in your job listing. I'm an expert in this area, I also have made big progress in my previous company. I believe that with all my skills and experiences, I’m able to contribute myself to your company”

24. What is your salary expectation?

Kalau kamu sudah sampai tahap ini, tandanya interview akan segera berakhir. Recruiter ingin memastikan bahwa ekspektasi yang kamu miliki sesuai dengan budget perusahaan. Pertanyaan ini dapat kamu jawab dengan:

My salary expectation is between RpX – RpY, which is the average salary for a candidate with my level of experience in this city. However, it is still negotiable and we can discuss more.”

25. Do you have any questions?

Interview pada umumnya akan ditutup dengan pertanyaan ini. Pertanyaan penutup ini bertujuan untuk memastikan seluruh sesi interview berjalan dengan jelas dan semua informasi didapatkan dengan padat. 

Recruiter akan dengan senang hati menjawab pertanyaan kamu terkait sesi interview atau hal lain yang berhubungan dengan posisi yang kamu lamar. Untuk menjawab pertanyaan ini, kamu bisa mengajukan beberapa pertanyaan, seperti:

“What are some of the challenges people typically face in this position?”

“What is the next step?”

“What do you like the most about working here?”

Itulah beberapa informasi seputar pertanyaan interview menggunakan Bahasa Inggris dan cara menjawabnya. Pada dasarnya, pertanyaan yang ditanyakan pun akan sama. Kamu bisa melatihnya dari sebelum waktu interview diadakan. Untuk bisa diterima kerja, kita harus memiliki kemampuan hingga portfolio kerja. Maka, penting untuk mengikuti bootcamp agar bisa bersaing do dunia kerja. Belajarlagi menyediakan beragam pelatihan skill digital terbaik bersama mentor profesionl. Daftar waiting list kelasnya sekarang! Good luck,ya jobseeker!

#
Personal Development
Belajarlagi author:

Zihan Berliana R

SEO Content Writer dengan 4 tahun pengalaman dalam menulis artikel dalam berbagai bidang, mulai dari news, entertainment, gaming, lifestyle, health, otomotif, edukasi, hingga bisnis. Ia memiliki passion khusus di bidang SEO.

Temukan Hal Menarik dan Asyik Lainnya

Yuk, Langganan Newsletter Kami

Thank you! Your submission has been received!
Oops! Something went wrong while submitting the form.