Sedang menyiapkan diri melamar kerja dan butuh contoh CV bahasa Inggris? CV berbahasa Inggris biasanya kita butuhkan ketika hendak memasukkan lamaran ke perusahaan tertentu, misalnya internasional ataupun multinasional.
CV merupakan dokumen penting saat kita melamar kerja karena dari situlah kita punya kesempatan buat meyakinkan rekruter akan kemampuan kita. Nah, menulis CV pun ada tantangannya tersendiri. CV harus lengkap serta cukup memberikan gambaran mengenai kelebihan kita di mata rekruter.
Kali ini Tim Belajarlagi menyiapkan beberapa contoh CV bahasa Inggris yang bisa kita jadikan panduan untuk melamar kerja nanti. Pelajari juga struktur dan tips menulisnya agar CV yang kita buat benar-benar berkualitas!
Mengapa perlu CV berbahasa Inggris?
CV adalah dokumen yang mencakup beberapa hal dalam diri kita yang tujuannya untuk keperluan melamar kerja. Cakupan tersebut antara lain mengenai informasi personal, pengalaman kerja, latar pendidikan, kemampuan, sertifikasi, hingga pencapaian.
Tujuan dari CV adalah untuk memudahkan rekruter dalam mengenali kemampuan dan pengalaman kita secara lebih mendalam. Oleh sebab itu, kita hendaknya mempersiapkan CV sebaik-baiknya. Pasalnya, lewat CV-lah kita punya kesempatan “memamerkan” kapasitas kita sebagai calon karyawan.
Nah, CV berbahasa Inggris biasanya kita perlukan ketika hendak melamar ke perusahaan global ataupun multinasional. Jika perusahaan tersebut memiliki bahasa pengantar sehari-hari dalam bahasa Inggris, tentu saja kita mesti menyesuaikan dokumen lamarannya. Mulai dari cover letter hingga CV atau resume.
Sebagai catatan, CV tidak memberi batasan halaman dalam penulisannya. Ini berbeda dengan resume yang memang lebih ringkas dan cukup satu halaman saja. Di dalam CV, kita bisa menyertakan poin-poin yang mendukung, seperti pelatihan, sertifikasi, penghargaan, dan lain-lain.
Hanya saja, cermati juga bahwa rekruter sering kali tidak punya banyak waktu untuk membaca CV seluruh pelamar kerja. Apalagi untuk CV berbahasa Inggris. Maka, sebisa mungkin kita juga membuat CV lebih ringkas, tetapi mencakup semua hal tentang diri kita.
Baca juga: 10+ Contoh CV Mahasiswa untuk Melamar Internship dan Part-Time
Struktur CV bahasa Inggris
Sebelum mempelajari contoh CV bahasa Inggris, kita pelajari dulu yuk format atau struktur-strukturnya berikut ini:
Informasi diri
Ini merupakan bagian penting dari CV. Informasi diri ini bisa mencakup nama, alamat, email, dan nomor ponsel. Jika diperlukan, kita boleh juga mencantumkan informasi lain seperti akun media sosial yang aktif (paling disarankan akun LinkedIn saja) dan website pribadi.
Meski sederhana, bagian informasi diri ini tidak boleh kita lewatkan dan pastikan teliti menulisnya. Jika rekruter tertarik pada CV kita, mereka akan menghubungi kita lewat info yang tertulis di CV. Jadi, jangan sampai kita malah melewatkan proses seleksi gara-gara ada kesalahan dalam mencantumkan informasi diri.
Profil pribadi
Bagian profil ini biasanya merupakan pernyataan singkat tentang diri kita yang tujuannya menarik minat rekruter. Profil pribadi bisa kita isi dengan perkenalan, pekerjaan atau pengalaman, hingga keterampilan.
Menulis profil pribadi tidak perlu terlalu panjang. Agar lebih ringkas, kita bisa mencoba membuatnya dalam tiga sampai lima kalimat saja.
Pengalaman profesional
Dalam menuliskan pengalaman profesional, pastikan kita menulis pekerjaan yang relevan dengan posisi yang dilamar. Hal ini penting untuk diperhatikan, terutama bagi kita yang hendak melakukan loncat karier.
Perhatikan juga penulisannya, yaitu diurutkan dari pengalaman kerja terakhir berikut dengan durasi kerjanya. Selain itu, tuliskan juga tugas atau tanggung jawab kita dalam pekerjaan tersebut. Informasi itu akan memudahkan rekruter dalam memahami pekerjaan-pekerjaan kita terdahulu.
Latar pendidikan
Sama halnya seperti pengalaman profesional, kita juga menuliskan riwayat atau latar pendidikan dari yang terakhir. Namun, perhatikan bahwa tidak semua jenjang pendidikan wajib kita tulis, ya.
Dalam menulis CV, kita cukup mencantumkan dua pendidikan terakhir. Misalnya, SMA dan S1 atau S2 dan S1.
Keterampilan dan sertifikasi
Bagian ini adalah tempat kita menampilkan kemampuan, keterampilan, ataupun sertifikasi yang kita miliki. Tujuannya agar rekruter dapat menilai seberapa besar kapasitas kita dalam posisi yang dilamar.
Keterampilan dalam CV biasanya meliputi kemampuan teknis (hard skill) dan non-teknis (soft skill). Penting untuk kita ingat agar mencantumkan keterampilan sesuai dengan kualifikasi lowongan. Dengan begitu, secara syarat pun kita setidaknya sudah memenuhinya.
Sementara, sertifikasi juga perlu kita cantumkan untuk lebih meyakinkan rekruter. Apalagi jika sertifikasi yang kita ambil dari pelatihan tertentu pun memang mendukung karier kita. Rekruter cenderung memberi poin lebih pada pelamar dengan sertifikasi, lho.
Nah, mengikuti sertifikasi profesi secara tidak langsung dapat meningkatkan kredibilitas kerja dan kemampuan kita. CertiHub by Belajarlagi menawarkan dua program sertifikasi profesi yang menarik buat dipilih: Sertifikasi BNSP (nasional) dan Sertifikasi Internasional. Keduanya sama-sama berpeluang menjadi gerbang karier kita yang lebih cemerlang.
Mengapa sih kita harus mengambil sertifikasi profesi di CertiHub by Belajarlagi?
- Mengembangkan diri dan meningkatkan keterampilan dalam bekerja
- Kompetensi lebih teruji, diakui secara nasional maupun internasional
- Kredibilitas dalam bekerja lebih diakui
- Berkesempatan lebih dilirik HR dalam melamar kerja
- Mempercepat peningkatan karier
Uniknya, sertifikasi profesi dari Belajarlagi ini sifatnya fleksibel alias bisa kita ikuti kapan saja dan dari mana saja. Jadi, tidak ada lagi nih alasan menunda-nunda ikut program CertiHub by Belajarlagi!
Untuk informasi lebih lengkap mengenai Sertifikasi BNSP (nasional) dan Sertifikasi Internasional bisa dicek langsung di website Belajarlagi, ya!
Pencapaian atau penghargaan (jika ada)
Guna lebih meyakinkan rekruter, kita bisa memasukkan pencapaian dari pekerjaan sebelumnya. Bagian pencapaian ini umumnya dapat pula ditulis pada bagian pengalaman kerja.
Selain itu, mencantumkan penghargaan yang pernah diraih juga menjadi poin tambah tersendiri, lho. Adanya penghargaan merupakan bentuk dari pengakuan akan keterampilan dan kemampuan kita. Jangan lupa kita sertakan juga nama penghargaan beserta tanggal memperolehnya.
Publikasi atau riset (jika ada)
Pada pekerjaan tertentu, memiliki publikasi ataupun riset resmi juga sangat bermanfaat dalam melamar kerja. Publikasi tersebut bisa dalam bentuk buku, jurnal, artikel ilmiah, dan lain-lain. Oleh sebab itu, kita bisa memasukkannya pula ke dalam CV.
Yang patut kita cermati, pastikan publikasi atau riset yang kita cantumkan benar-benar orisinil. Pasalnya, memasukkan unsur kebohongan dalam CV itu bukan cuma berbahaya, tetapi juga menghilangkan kredibilitas diri kita.
Minat dan hobi
Menuliskan minat dan hobi mungkin tidak sepenting informasi lainnya. Namun, rekruter justru bisa lebih mengenal akan gambaran diri kita dari dua hal tersebut. Jadi, pastikan kita pilih minat dan hobi yang sekiranya relevan dan menarik untuk posisi yang kita lamar. Tentunya kita harus benar-benar menyukai aktivitas itu, ya.
Referensi (jika dibutuhkan)
Referensi merupakan semacam rujukan yang diberikan oleh profesional yang pernah bekerja dengan kita. Sosok ini bisa atasan, rekan kerja, kolega, dan lain-lain. Dengan mencantumkan referensi, rekruter bisa memastikan seberapa baik kapasitas kita dalam bekerja, apalagi jika kaitannya untuk mengetahui kebenaran isi CV.
Referensi ini sifatnya memang tidak wajib. Kita butuh mencantumkan referensi jika perusahaan memang mensyaratkan hal tersebut dalam lowongan.
Contoh CV bahasa Inggris
Berikut beberapa contoh CV bahasa Inggris untuk berbagai jenis pekerjaan. Nantinya kita bisa adaptasikan ke CV yang kita buat, ya.
1. Contoh CV Bahasa Inggris Fresh Graduate (Tanpa Pengalaman Kerja)
.png)
2. Contoh CV Bahasa Inggris untuk Marketing Executive
Personal Information
Name: Jonathan Rahman
Phone: +62 811-2345-6789
Email: jonathanrahman@gmail.com
LinkedIn: linkedin.com/in/jonathanrahman
Portfolio: jonathanrahman.myportfolio.com
Address: Jakarta, Indonesia
Professional Summary
Results-driven Marketing Executive with 4+ years of experience in digital marketing, brand management, and campaign strategy. Proven ability to boost brand visibility, increase customer engagement, and drive business growth through data-driven marketing initiatives. Skilled in managing cross-functional teams and delivering campaigns with measurable ROI.
Work Experience
Marketing Executive – PT Alpha Creative (2021 – Present)
- Designed and executed multi-channel marketing campaigns (social media, email, paid ads) that increased brand awareness by 35% in one year.
- Led influencer marketing projects that generated 50K+ engagements and boosted follower growth by 20%.
- Collaborated with the sales team to align marketing initiatives, contributing to a 15% increase in quarterly revenue.
- Managed a team of 5 interns and coordinated with creative agencies for campaign production.
Digital Marketing Officer – PT Bright Media (2019 – 2021)
- Developed content strategies for Facebook and Instagram that improved engagement rate by 25%.
- Monitored campaign performance using Google Analytics and generated monthly reports for management.
- Optimized SEO strategy, increasing organic website traffic by 40% within six months.
- Assisted in creating online ads that reduced cost-per-click (CPC) by 12%.
Education
Universitas Padjadjaran – Bachelor of Business Administration (2015–2019)
GPA: 3.72/4.00
Skills
- Digital Marketing (SEO, SEM, Google Ads, Facebook Ads)
- Brand Management & Campaign Strategy
- Data Analytics (Google Analytics, Tableau)
- Team Leadership & Cross-functional Collaboration
- Copywriting & Storytelling
Languages
- Bahasa Indonesia (Native)
- English (Fluent – IELTS 7.5)
3. Contoh CV Bahasa Inggris Posisi Recruiter

4. Contoh CV Bahasa Inggris Software Engineer
Personal Information
Name: Kevin Aditya
Phone: +62 812-3456-7890
Email: kevin.aditya.dev@gmail.com
Portfolio: github.com/kevinaditya | kevinaditya.dev
LinkedIn: linkedin.com/in/kevinaditya
Address: Bandung, Indonesia
Professional Summary
Detail-oriented Software Engineer with 4+ years of experience specializing in web and mobile application development. Proficient in designing scalable systems, writing clean and maintainable code, and collaborating with cross-functional teams. Strong expertise in JavaScript, React, Node.js, and Python, with hands-on experience in cloud-based environments (AWS, Docker, Kubernetes). Passionate about building impactful digital products that enhance user experience.
Work Experience
Software Engineer – PT Digital Nusantara (2021 – Present)
- Developed and maintained scalable web applications using React.js and Node.js, serving 200,000+ active users.
- Reduced page load speed by 40% by optimizing frontend performance and implementing lazy loading techniques.
- Built automated CI/CD pipelines with GitHub Actions and Docker, reducing deployment errors by 30%.
- Collaborated with UX/UI designers and product managers to deliver features aligned with user needs.
Junior Backend Developer – PT Solusi Teknologi (2019 – 2021)
- Designed and implemented RESTful APIs that supported integration with third-party services.
- Migrated legacy monolithic applications into microservices architecture, improving system reliability.
- Contributed to database optimization efforts, leading to 25% faster query response time.
- Provided technical documentation and knowledge-sharing sessions for junior developers.
Education
Institut Teknologi Bandung – Bachelor of Computer Science (2015–2019)
GPA: 3.65/4.00
Skills
- Programming Languages: JavaScript (ES6+), Python, Java, SQL
- Frameworks & Libraries: React.js, Next.js, Node.js, Express
- Cloud & DevOps: AWS, Docker, Kubernetes, GitHub Actions
- Databases: MySQL, PostgreSQL, MongoDB
- Other: Agile Methodologies (Scrum, Kanban), Test-Driven Development (TDD)
Projects
- E-Commerce Platform (2023) – Built a full-stack e-commerce app with React, Node.js, and MongoDB. Integrated secure payment gateway and deployed on AWS.
- Task Management Mobile App (2022) – Created a cross-platform app using React Native to help teams manage workflows; downloaded 10,000+ times in Google Play.
- Portfolio Website – Personal website showcasing coding projects, blogs, and open-source contributions.
Certifications
- AWS Certified Solutions Architect – Associate (2023)
- Google Associate Cloud Engineer (2022)
- Certificate in Advanced JavaScript – Udemy (2021)
Languages
- Bahasa Indonesia (Native)
- English (Fluent – TOEFL iBT 100)

5. Contoh CV Bahasa Inggris untuk Customer Service

6. Contoh CV Bahasa Inggris untuk Graphic Designer
Personal Information
Name: Dinda Rahmawati
Phone: +62 812-3333-5555
Email: dindarahma.design@gmail.com
Portfolio: behance.net/dindarahma | dribbble.com/dindarahma
LinkedIn: linkedin.com/in/dindarahma
Address: Yogyakarta, Indonesia
Professional Summary
Creative and detail-oriented Graphic Designer with 5+ years of experience in digital and print media. Skilled in brand identity design, social media content creation, and UI/UX projects. Adept at using Adobe Creative Suite (Illustrator, Photoshop, InDesign) and Figma. Successfully increased client engagement by 40% through innovative design solutions. Passionate about creating visuals that inspire and communicate effectively.
Work Experience
Senior Graphic Designer – Creative Agency XYZ (2021 – Present)
- Led the rebranding project for 10+ clients, resulting in improved brand consistency and recognition.
- Designed social media campaigns that increased follower engagement by 40% within 6 months.
- Collaborated with copywriters, marketers, and developers to create integrated campaign visuals.
- Supervised 3 junior designers and provided feedback to maintain design quality.
Graphic Designer – PT Digital Media Nusantara (2018 – 2021)
- Created visual content (banners, infographics, motion graphics) for clients in FMCG and tech industries.
- Designed the company's annual report with a fresh and modern layout, praised by stakeholders.
- Assisted in UI/UX design for a mobile app, focusing on usability and visual consistency.
- Maintained design library and ensured brand guidelines compliance.
Education
Institut Seni Indonesia Yogyakarta – Bachelor of Visual Communication Design (2014–2018)
GPA: 3.70/4.00
Skills
- Graphic Design: Adobe Photoshop, Illustrator, InDesign
- UI/UX Tools: Figma, Sketch
- Motion Graphics: After Effects, Premiere Pro
- Branding & Visual Identity
- Social Media Content Design
- Project Management & Creative Collaboration
Portfolio Projects
- Brand Identity for Coffee Shop (2023): Developed logo, packaging, and social media template that boosted customer brand recall by 35%.
- UI/UX for E-learning App (2022): Designed intuitive interface with 20% higher user retention rate.
- Campaign for NGO (2021): Created poster and motion graphic series for environmental awareness, reaching 500K+ views online.
Certifications
- Adobe Certified Expert – Illustrator (2022)
- Google UX Design Certificate (2021)
- Motion Graphics Specialization – Coursera (2020)
Languages
- Bahasa Indonesia (Native)
- English (Fluent – IELTS Band 7.5)
7. Contoh CV Bahasa Inggris Posisi Project Manager

8. Contoh CV Bahasa Inggris untuk Akuntan
Name: Rina Kurniawati
Phone: +62 812-7777-6666
Email: rina.kurniawati.acc@gmail.com
LinkedIn: linkedin.com/in/rinakurniawati
Address: Surabaya, Indonesia
Professional Summary
Detail-oriented Accountant with 6+ years of experience in financial reporting, budgeting, and auditing. Proficient in accounting software (SAP, QuickBooks, Oracle) and advanced Excel. Strong track record in cost reduction, compliance with tax regulations, and financial analysis for business decision-making. Successfully reduced monthly reporting errors by 40% and optimized expense tracking systems.
Work Experience
Senior Accountant – PT Finansia Global (2020 – Present)
- Prepared monthly, quarterly, and annual financial statements in compliance with IFRS and local regulations.
- Reduced reporting errors by 40% by introducing automated reconciliation processes.
- Collaborated with external auditors, ensuring a clean audit report with zero major findings for three consecutive years.
- Analyzed expenses and implemented cost-saving strategies, cutting operational costs by 12%.
Accountant – PT Sejahtera Abadi (2016 – 2020)
- Managed accounts payable/receivable and payroll for 200+ employees.
- Implemented a new expense tracking system that improved reporting accuracy by 25%.
- Assisted in tax filing and compliance with Indonesian tax regulations.
- Developed monthly budget forecasts that supported management decision-making.
Education
Universitas Airlangga – Bachelor of Accounting (2012–2016)
GPA: 3.75/4.00
Skills
- Accounting Software: SAP, Oracle, QuickBooks, Accurate
- Financial Reporting & Budgeting
- Taxation & Compliance
- Financial Analysis & Forecasting
- Payroll & Expense Management
- Advanced Microsoft Excel (Pivot, VLOOKUP, Macros)
Achievements & Projects
- Cost Reduction (2021): Led expense review project, saving USD 200K annually.
- Audit Excellence (2020–2022): Maintained clean external audit reports for 3 consecutive years.
- ERP Migration (2019): Assisted in transitioning accounting system from manual to SAP, improving efficiency by 30%.
Certifications
- Certified Public Accountant (CPA) – IAI (2021)
- ACCA Diploma in Accounting and Business (2019)
- Brevet Pajak A & B (2018)
Languages
- Bahasa Indonesia (Native)
- English (Fluent – TOEFL iBT 102)
9. Contoh CV Bahasa Inggris untuk Content Writer
Personal Information
Name: Aditya Pramana
Phone: +62 812-3456-7890
Email: aditya.writes@gmail.com
LinkedIn: linkedin.com/in/adityapramana
Portfolio: medium.com/@adityawrites
Address: Jakarta, Indonesia
Professional Summary
Creative and detail-oriented Content Writer with 4+ years of experience producing engaging blog articles, SEO-optimized web copy, and social media content. Skilled in transforming complex topics into clear, relatable writing that boosts traffic and audience engagement. Increased organic website traffic by 150% through strategic content planning and keyword optimization.
Work Experience
Content Writer – Digital Vision Agency (2021 – Present)
- Produced 20+ SEO-friendly articles per month across tech, lifestyle, and business niches.
- Boosted website traffic by 150% within one year through keyword optimization and link-building strategies.
- Wrote social media copy that improved engagement rate by 40% on Instagram and LinkedIn.
- Collaborated with designers and SEO specialists to develop content calendars and creative campaigns.
Junior Content Writer – Kreatif Media (2019 – 2021)
- Researched, drafted, and edited articles for blogs and newsletters, reaching 50K+ monthly readers.
- Assisted in creating scripts for video content and podcast outlines.
- Improved readability and consistency by establishing editorial guidelines.
- Wrote product descriptions and landing page copy that contributed to 25% higher conversion rates.
Education
Universitas Indonesia – Bachelor of Communication (2015–2019)
GPA: 3.68/4.00
Skills
- SEO Content Writing (On-page & Off-page)
- Copywriting & Storytelling
- Social Media Content (Instagram, LinkedIn, TikTok)
- WordPress & CMS Management
- Keyword Research (Ahrefs, SEMrush, SurferSEO)
- Google Analytics & Search Console
- Content Calendar & Strategy Planning
Achievements & Projects
- Traffic Growth (2022): Increased organic traffic from 20K to 50K monthly visitors within 8 months.
- Viral Article (2021): Authored blog post that gained 100K+ reads and 5K+ shares.
- Content Campaign (2020): Developed email marketing campaign with 35% open rate and 12% click-through rate.
Certifications
- HubSpot Content Marketing Certification (2022)
- Google Analytics Individual Qualification (2021)
- Yoast SEO for Beginners (2020)
Languages
- Bahasa Indonesia (Native)
- English (Fluent – IELTS 7.5)
10. Contoh CV Bahasa Inggris untuk Mahasiswa Internship

11. Contoh CV guru

12. Contoh CV brand strategist

13. Contoh CV financial analyst

14. Contoh CV fashion designer

15. Contoh CV marketing manager

Baca Juga: 10+ Contoh Surat Lamaran Pekerjaan Lengkap
16. Contoh CV software engineer

17. Contoh CV graphic designer

18. Contoh CV wordpress content manager

19. Contoh CV digital marketer

20. Contoh CV IT product manager

21. Contoh CV business administrator

22. Contoh CV business analyst

Tips membuat CV bahasa Inggris
Setelah memahami struktur dan contoh CV bahasa Inggris, kita bisa langsung mempraktikkan untuk menuliskannya, nih. Berikut beberapa tips yang dapat kita jadikan acuan dalam membuat CV:
Tentukan format yang tepat
Hal terpenting dalam menulis CV adalah memastikan kita menggunakan format yang tepat. CV yang nantinya kita tulis sebaiknya sesuai dengan struktur yang ada. Mulai dari informasi personal, profil, pengalaman kerja, pendidikan, dan seterusnya.
Selain itu, perhatikan juga bentuk CV yang hendak kita buat. Pekerjaan di bidang kreatif sering kali menggunakan CV yang tidak formal. Sementara, beberapa pekerjaan di luar bidang kreatif cenderung memakai CV formal.
Pilih desain yang cocok
Selanjutnya, kita butuh memilih desain CV yang sesuai. Desain di sini bukan hanya bicara tentang warna atau elemen menarik, tetapi juga layout isi CV. Jika hendak membuat CV yang lebih ringkas dalam satu halaman, kita perlu menata setiap bagian CV dengan rapi agar nyaman dibaca.
Tak hanya itu, menentukan font alias jenis huruf juga penting. Pastikan CV yang kita buat mudah dibaca oleh rekruter. Ukuran huruf normal, tidak terlalu kecil ataupun besar.
Gunakan kata kunci tertentu
Beberapa perusahaan memanfaatkan aplikasi atau sistem tertentu untuk menyaring lamaran yang masuk. Sistem ini didesain bisa membaca kata kunci tertentu yang dianggap penting oleh rekruter. Oleh sebab itu, sebisa mungkin masukkan kata kunci ke dalam CV kita.
Lalu, kata kunci seperti apa yang sebaiknya kita pakai? Paling mudah adalah dengan mengecek kualifikasi dan tanggung jawab yang tercantum dalam lowongan. Gunakan kata-kata penting yang muncul di situ sehingga nantinya ada kemungkinan CV kita lebih mudah lolos.
Baca ulang keseluruhan CV
Setelah selesai menuliskan CV, coba kita beri waktu sehari untuk kemudian kita cek lagi. Membaca ulang isi CV sangat penting untuk memastikan apa yang kita tulis sudah sesuai dan tepat. Jangan sampai kita mengirimkan CV yang kurang tepat atau malah sebenarnya masih membutuhkan revisi.
Update CV berkala
Terakhir, kita tidak boleh langsung puas setelah selesai membuat CV. Ingat, karier kita pasti terus berjalan. Di dalam rentang waktu tertentu selama bekerja, tentu ada banyak hal yang kita lakukan. Cek ulang, apakah ada hal-hal yang bisa kita update di CV?
Rutin memperbaharui CV penting untuk kita lakukan agar kita lebih siap dalam melamar pekerjaan. Setiap menyelesaikan pelatihan tertentu, cantumkan ke dalam CV. Atau saat kita meraih pencapaian baik di perusahaan, masukkan juga ke dalam CV.
Setidaknya, jadwalkan untuk update CV secara berkala. Misalnya, satu tahun sekali.
Baca Juga: 9+ Cara Menulis Contoh Pengalaman Kerja di CV agar Dilirik HRD
Kesimpulan
Dari contoh CV bahasa Inggris tadi, kita bisa menemukan struktur CV yang lebih jelas. CV bahasa Inggris terdiri dari informasi diri, profil pribadi, pengalaman profesional, latar pendidikan, keterampilan dan sertifikasi, pencapaian atau penghargaan, publikasi dan riset, minat dan hobi, serta referensi.
Jangan lupa update CV secara berkala agar lebih siap dalam melamar kerja sewaktu-waktu!
Supaya lamaranmu makin kuat, ikuti CertiHub by Belajarlagi untuk dapatkan sertifikasi kemampuanmu sesuai kebutuhan industri. Dengan ujian kompetensi resmi yang bikin CV makin menonjol, potensi kariermu bisa melonjak signifikan untuk bersaing di dunia kerja. Konsultasi dan daftarkan dirimu sekarang juga!





